Address
Bayat, Klaten, Jawa tengah
Phone

Pembangunan Infrastruktur Dongkrak Perkembangan Industri Properti


Pembangunan infrastruktur dan perumahan rakyat menjadi fokus utama pemerintah selama 4 tahun terakhir. Ini diwujudkan dengan memberikan porsi anggaran yang cukup besar di dalam APBN. Country Manager Rumah.com Marine Novita menjelaskan, pembangunan infrastruktur khususnya di bidang transportasi sangat menunjang berkembangnya industri properti di Indonesia.

“Seiring makin majunya sarana transportasi di kota-kota besar di Indonesia, orang semakin menyadari praktisnya beraktivitas menggunakan transportasi umum, terutama aktivitas reguler seperti ke kantor,” kata Marine dalam keterangannya, Rabu (27/2/2019).

Di Jabodetabek, misalnya, mereka yang rumah dan kantornya dekat dengan stasiun kereta memilih transportasi umum, meskipun mereka punya mobil sendiri. Selain praktis, menggunakan transportasi umum juga relatif lebih hemat. Kecenderungan ini juga ditunjukkan dalam Rumah.com

Property Affordability Sentiment Index yang surveinya diambil pada paruh pertama 2018. Sebanyak 61 persen dari 1.000 responden menganggap jarak hunian terhadap sarana transportasi umum seperti halte atau stasiun sebagai faktor yang sangat penting sebelum memutuskan membeli hunian.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “Pembangunan Infrastruktur Dongkrak Perkembangan Industri Properti”, https://ekonomi.kompas.com/read/2019/02/27/212639426/pembangunan-infrastruktur-dongkrak-perkembangan-industri-properti.

Editor : Sakina Rakhma Diah Setiawan